Truk Kontainer Seruduk Rumah dan Showroom Motor di Jalan Temanggung-Wonosobo
TEMANGGUNG, MAGELANGEKSPRES.COM - Kecelakaan tunggal terjadi di jalan raya Temanggung-Wonosobo, tepatnya di turunan tajam Desa Paponan Kecamatan Kledung, Kamis (27/1) sore. Tidak ada korban Jiwa dalam kecelakaan tersebut hanya saja sejumlah sepeda motor rusak ringan hingga parah. Dari informasi yang berhasil dihimpun koran ini, kecelakaan tunggal yang menimpa truk kontainer dengan nomor polisi H 9397 QA terjadi sekitar pukul 16.00 WIB. Saat itu usai hujan mengguyur desa yang berada di lereng Gunung Sindoro. \"Sebelumnya hujan deras, kemudian reda jalan juga sudah mulai mengering,\" ungkap Abdurrahman salah satu saksi mata kecelakaan. Hanya saja lanjutnya, saat itu kabut menyelimuti sebagian besar jalan raya, sehingga pandangan juga sangat terbatas. \"Dari truk yang mengalami kecelakaan, kurang lebih jaraknya 20 an meter saja,\" tuturnya. Menurutnya, kecelakaan terjadi begitu saja. Saat itu dirinya mengendarai sepeda motor di belakang truk kontainer tersebut. Saat sampai di turunan itu tiba-tiba truk melaju sangat kencang. \"Dari atas jalannya biasa, kadang cepet kadang lambat. Sampai di turunan itu tiba-tiba jalanya langsung cepat,\" ceritanya. Ia mengaku tidak mengetahui secara persis penyebab kecelakaan tersebut, hanya saja kemungkinan truk kontainer itu bermuatan berat sehingga saat melewati turunan tajam tidak bisa dikendalikan. Mengetahui kecelakaan tersebut dirinya bersama dengan rekannya bergegas menolong supir dan penjaga toko sepeda motor tersebut. \"Tidak ada korban meninggal, penjaga showroom 2 orang, satunya sepertinya patah tulang dan si supir luka di dahinya, langsung dibawa ke rumah sakit,\" katanya. Sementara itu Ajib warga desa setempat menambahkan, rumah yang tertabrak truk kontainer adalah milik Isromi (52), bagian yang rusak parah adalah bagian gilingan padi dan showroom sepeda motor. \"Kalau gilingan padinya bisa hancur semua, tapi kalau sepeda motornya saya kurang tahu pasti, kalau jumlah sepeda motornya bisa lebih dari belasan tapi yang rusak saya tidak tahu pasti,\" terangnya. Kecelakaan tersebut sempat membuat arus lalu lintas menjadi tersendat. Terlihat sejumlah anggota polisi terjun untuk mengatur arus lalu lintas. (set)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber:
- Share: /*props */?> /*google ads */?> /*amp advernative */?>
- 1 5 Rumah Semi Permanen di Cacaban Kota Magelang Ludes Terbakar, 6 KK Tak Punya Tempat Tinggal
- 2 WOW! Grengseng Menang Mutlak 100 Persen Suara di TPS 001 Girikulon Secang
- 3 Sinopsis Film Miracle In Cell No 7 Kedua yang Masih Dibintangi Vino G Bastian!
- 4 Dokter Aziz Legowo Siapapun yang Terpilih Jadi Walikota Magelang
- 5 Pilkada Purworejo: Yuli-Dion Ungguli Yophi-Lukman Versi Hitung Cepat Tim Pemenangan
- 1 5 Rumah Semi Permanen di Cacaban Kota Magelang Ludes Terbakar, 6 KK Tak Punya Tempat Tinggal
- 2 WOW! Grengseng Menang Mutlak 100 Persen Suara di TPS 001 Girikulon Secang
- 3 Sinopsis Film Miracle In Cell No 7 Kedua yang Masih Dibintangi Vino G Bastian!
- 4 Dokter Aziz Legowo Siapapun yang Terpilih Jadi Walikota Magelang
- 5 Pilkada Purworejo: Yuli-Dion Ungguli Yophi-Lukman Versi Hitung Cepat Tim Pemenangan